Saya biasa mendengarkan lagu sebagai teman saat menulis. Jika sebelum Ramadan kemarin lagu-lagu yang saya dengarkan adalah lagu-lagu nostalgia tahun 2000-an, sekarang malah saya sedang menyukai lagu-lagu baru. Lagu siapa saja itu? Di antaranya adalah lagu baru Marion Jola dan Fatin Shidqia Lubis.
Mau tahu apa saja judulnya?
Jika tahun lalu, di awal karirnya Marion Jola berkolaborasi dengan Rayi Putra lewat lagu berjudul "Jangan" (dan single itu pecah banget), di single keempat ini, Lala, begitu ia biasa dipanggil, menggandeng Rizky Febian. Jujur, saya setuju dengan komentar-komentar di youtube channel Marion Jola yang rata-rata mengatakan bahwa lagu ini bikin ketagihan. Iyaa, sudah didengarkan puluhan kali tetap aja belum bosen-bosen juga.
Bagaimanapun, meski mereka berdua masih sangat muda dan belum lama terjun di industri musik, namun kualitas keduanya patut diacungi jempol. Ngga bisa berkata-kata lagi, deh. Coba aja dengerin lagunya.
Mau tahu apa saja judulnya?
Tak Ingin Pisah Lagi - Marion Jola feat Rizky Febian
Marion Jola feat Rizky Febian, Tak Ingin Pisah Lagi, via Okezone.com |
Jika tahun lalu, di awal karirnya Marion Jola berkolaborasi dengan Rayi Putra lewat lagu berjudul "Jangan" (dan single itu pecah banget), di single keempat ini, Lala, begitu ia biasa dipanggil, menggandeng Rizky Febian. Jujur, saya setuju dengan komentar-komentar di youtube channel Marion Jola yang rata-rata mengatakan bahwa lagu ini bikin ketagihan. Iyaa, sudah didengarkan puluhan kali tetap aja belum bosen-bosen juga.
Bagaimanapun, meski mereka berdua masih sangat muda dan belum lama terjun di industri musik, namun kualitas keduanya patut diacungi jempol. Ngga bisa berkata-kata lagi, deh. Coba aja dengerin lagunya.
Baca juga: Duet Fenomenal yang Mungkin Pernah Jadi Teman Tumbuhmu
Pergi Menjauh - Marion Jola
Marion Jola Pergi Menjauh, via YouTube |
Si Jola lagi, wkwkwk... Nih ya, anak ini lagunya baru empat, dan empat-empatnya tuh enak semua. Marion Jola ini mungkin kayak Rossa lah, yang lagunya ngga ada yang ngga enak.
Ada yang unik. Empat lagu yang dibawakan Marion Jola ini urutannya seperti perjalanan cinta pada umumnya.
1. "Jangan", berisi tentang dua anak manusia yang sedang pdkt alias pendekatan.
2. "So In Love", tentang sepasang kekasih yang baru jadian.
3. "Pergi Menjauh", lagu sedih tentang putusnya hubungan dengan kekasih.
4. "Tak Ingin Pisah Lagi", ketika mantan ngajak balikan.
Bisaan ya, ngurutinnya. Hihi...
Baca juga: Back to December, A Brokenhearted Song
Jingga - Fatin Shidqia Lubis
Fatin - Jingga, via Liputan6.com |
Rasanya udah lama banget Fatin ngga ngeluarin lagu. Dan 8 bulan lalu, dia akhirnya mengeluarkan sebuah single yang liriknya ia tulis sendiri, berjudul "Jingga". Lagunya udah ada sejak 8 bulan lalu, dan saya baru tahu, hehe...
Oya, musik di lagu ini merupakan karya Nadya Fatira. Tahu Nadya Fatira kan? Itu loh, yang punya lagu berjudul "Penyendiri".
Baca : Si Penyendiri
Omong-omong, lagu "Jingga" ini liriknya daleeem...
Kita t'lah bersama sekian lama
Namun kutak lagi merasa
Rindu yang sama, cerita kita
Mengalir ke persimpangan rasa
Kau t'lah berubah
Abaikan kisah kita
Uuuhhh... Auto galau.
Baca juga: Lagi Patah Hati? Barangkali Petuah Para Musisi Berikut Ini Bisa Menguatkanmu Kembali
Jauh - Nadya Fatira
Nadya Fatira |
Sebenarnya ini lagu lama. Remaja yang tumbuh di tahun 2000-an pasti tahu kan, Jauh-nya Cokelat? Nah, yang saat ini sedang sering saya putar adalah "Jauh" versi Nadya Fatira. Yaaa, betul, Nadya Fatira yang menciptakan lagu "Jingga" di atas itu.
Lalu, bagaimana "Jauh" versi Nadya Fatira? Enaaak, sama kayak versi Kikan. Sedih sedih galau, gitu deh. Di versi Nadya Fatira ini, saya tak hanya menikmati lagunya, tetapi juga petikan gitarnya. Mantaappp...
Baca juga: Pejuang LDR, Resapi Rindu yang Kalian Rasakan dengan 11 Lagu Ini
On My Way + Lily - (Mashup Cover by Hanin Dhiya)
Hanin Dhiya via YouTube.com |
Luruh - Isyana Sarasvati feat Rara Sekar
Isyana Sarasvati feat Rara Sekar, via YouTube.com |
Pas pertama kali denger lagu yang jadi OST film Milly & Mamet ini, serius, bener-bener auto merinding. Lagunya memang sendu. Dan dari sini saya baru tahu kalau Isyana dan Rara Sekar itu kakak adik. Lagu berjudul "Luruh" ini merupakan kolaborasi pertama mereka. Pasti seru ya kalau kakak adik jago main musik semua. Saya menantikan kolaborasi mereka selanjutnya.
Baca juga: 10++ Lagu Terfavorit Kayusirih. Ada yang Samaan?
Okay, itu dia 6 lagu yang menemani hari-hari saya belakangan ini. Kalau kalian, lagi suka lagu apa nih? Sharing di komentar dong, siapa tahu selera kita samaan. :)