Rani R Tyas and her cute baby |
Kalau saya menengok ke Kaleidoskop 2015-nya, benar-benar Mbak Rani ingin mewujudkan mimpinya untuk bisa "Genggem Donyo Langkung Seratan" alias menggenggam dunia melalui tulisan. Dia membuktikan bahwa tulisannya tak lagi abal-abal, seperti kritikan suaminya (eh, suamiku juga bilang gitu lho ke aku -_-), dengan menjadi juara di Lomba Blog Visit Jawa Tengah. Keren banget 'kan? *standing applause
Mbak Rani ini memang cenayang jadi-jadian, haha... Soalnya, ibunda dari Han ini, sukanya menerawang. Beneran deh. Saya ingeeettt banget waktu dibilang sebagai blogger sekuat naga. Duh, kalimat yang ditulisnya di grup wasap itu terngiang-ngiang sampai sekarang.
Baca ini: Terima Kasih dari Blogger Kayu Sirih
Oya, Mbak Rani ini sempat khawatir kalau saya akan menobrak-abrik masa lalunya. Hahahaha, tauuuu aja kalau saya lagi jalan-jalan kesana. :D Memang bener kata Mbak Dwi Sari alias Mbak Nining, Mbak Rani ini absurd bangeeet, wkwkwk... Tapi sekarang, setelah jadi Nyonya dan Momma dari Han, kayaknya ke-absurd-annya perlahan menghilang. Hihi..kelihatan dari tulisannya yang semakin berbobot. Uhuk..
Dan ini adalah foto Mbak Rani yang lagi "mBobot" kalo kata orang Jawa. Sukaaa sama fotonya. :D
Dan ini adalah foto Mbak Rani yang lagi "mBobot" kalo kata orang Jawa. Sukaaa sama fotonya. :D
Rani R Tyas |
Oya, kisah random bin absurd yang Mbak Rani tulis waktu masih single, bikin saya ngakak sendiri. Saya tertarik baca "Obat Patah Hati" ala Mbak Rani. Nih ya, yang jomblo-jomblo mesti baca. :p
"Jika Anda saat ini tidak lagi diijinkan bersamanya, maka ada dua kemungkinan yaitu, yang pertama (lalu nyanyi ala Opick), mungkin Anda akan bertemu dengan seseorang yang jauh lebih baik dari dia. Sekalipun belum bertemu dengan yang lebih baik, maka mungkin Anda hanya dipisah dengannya untuk sementara waktu untuk dipertemukan suatu saat lagi."
Super sekali bukan Mbak Rani ini? Pak Mario saja kalah. :v Tapi setuju ngga sih, kalau orang jomblo itu biasanya lebih bijak? Iya, bijak ngasih nasehat diri sendiri, haha... Padahal tujuan sebenarnya adalah ngayem-ayem ati. LOL
Oiya, saya dan Mbak Rani ini, jadi dekat setelah ada arisan link ini loh. Padahal sebelumnya ngga pernah kenal, bahkan di facebook pun sebelumnya belum berteman. Ada satu hal yang sama dari kita. Han dan Aga (anak-anak kami), sama-sama lahir di bulan November 2014 (penting ngga sih dibahas, haha).
Etapi ada satu kesamaan lagi antara saya dengan Mbak Rani, yaitu sama-sama mengagumi ibu. Ini salah satu curhat saya tentang ibu, di enam tahun kepergiannya. Mbak Rani pun, menuliskan ini untuk ibunya, berjudul "Sebagian Nafasku, dari Ibu". Semoga kita bisa meneladani ibu-ibu kita ya Mbak Ran.. Sosok sempurna yang membesarkan kita hingga bisa menjadi seperti sekarang. :)
Etapi ada satu kesamaan lagi antara saya dengan Mbak Rani, yaitu sama-sama mengagumi ibu. Ini salah satu curhat saya tentang ibu, di enam tahun kepergiannya. Mbak Rani pun, menuliskan ini untuk ibunya, berjudul "Sebagian Nafasku, dari Ibu". Semoga kita bisa meneladani ibu-ibu kita ya Mbak Ran.. Sosok sempurna yang membesarkan kita hingga bisa menjadi seperti sekarang. :)
Untuk teman-teman yang juga pengen kenalan sama Mbak Rani, berikut ini link yang bisa kamu kunjungi;
Facebook: https://www.facebook.com/ranirtyas
Twitter: https://twitter.com/RaniRTyas
Blog: http://www.ranirtyas.com/