Beberapa waktu
terakhir, saya ketularan suami saya, mendengarkan lagu-lagu dari grup band
indie seperti Fourtwnty. Grup band ini mulai dikenal, setelah salah satu
lagunya dijadikan sebagai OST Filosofi Kopi.
Jujur, sebenarnya
aliran musik Fourtwnty, juga Payung Teduh, Danilla, dan kawan-kawannya itu,
pada awalnya bukanlah jenis musik yang masuk “daftar dengar” saya. Ya, selera
musik saya tuh selera umum, macam KD, Rossa, BCL, gitu-gitu deh. Tapi,
lama-kelamaan, makin didengar koq makin asik ya? Saya jadi suka “Penyendiri”
milik Nadya Fathira, “Di
Atas Meja”nya Payung Teduh, dan pada akhirnya saya ikut
menikmati lagu-lagu dari band indie bernama Fourtwnty ini.
Zona Nyaman, Segelas
Berdua, Kusut, adalah beberapa judul favorit saya. Belakangan, saya mulai
menyukai “Kita Pasti Tua”. Awalnya sih saya sempat protes sama suami, “Koq
liriknya kayak buat orang dewasa?” Lalu suami menjawab, “Ya ini kan cerita
tentang masa tua.”
Lalu saya pun
mendengarkan liriknya dengan seksama.
ini cerita ketika tulang mulai menua
masih mungkin ada hasrat yang menggebu-gebu
berkumpul dan bernyanyi seperti dulu
wajah tampanku, keriput dan badanku membungkuk
rasa ingin tak percaya kini ku menua
tak menggoda layaknya saat muda
awas nanti tua
kita pasti tua
lemah dan tak bertenaga
mulai rentan berkelana
dibalik rambut putihku
wajah tampanku, keriput dan badanku membungkuk
rasa ingin tak percaya kini ku telah menua
tak menggoda layaknya saat muda
awas nanti tua - awas nanti tua
kita pasti tua
lemah dan tak bertenaga
mulai rentan berkelana
dibalik rambut putihku
kita pasti tua
mulai pelan dan pelupa
rabun sudah bola mata
ada yang tak berubah
kita pasti tua
kita pasti tua
kita pasti tua
awas nanti tua
kita pasti tua
lemah dan tak bertenaga
mulai rentan berkelana
dibalik rambut putihku
kita pasti tua
mulai pelan dan pelupa
rabun sudah bola mata
ada yang tak berubah jiwa masih muda
jika nanti sudah tua
mulai jarang bersenggama
tunggu saja waktunya
kita pasti tua
kita pasti tua
Ternyata begitu ya
kalau sudah tua? Benarkah? Meski ini ditulis dan dinyanyikan dari sudut pandang
pria, tapi jujur, membayangkannya membuat saya sedikit ketakutan.
Tapi alhamdulillah
ketakutan itu tak berlangsung lama. Ya, kita kan memang nggak bisa menghentikan
waktu. Kita pasti tua, tak menggoda
layaknya saat muda. Tapi kita tak perlu mengkhawatirkan masa depan. Yang
perlu kita lakukan sekarang adalah melakukan yang hal-hal terbaik sebisa
mungkin, agar di masa depan kita tak terkungkung dalam penyesalan.
Termasuk di dalamnya
adalah bagaimana menjaga hubungan baik antara suami istri, karena pernikahan
adalah ibadah terlama, ya kan? Siapa sih yang nggak ingin bahagia dan menua
bersama pasangan? Untuk itulah, ada setidaknya 13 hal yang bisa kita upayakan
demi menjaga #KeharmonisanRumahTangga, seperti:
1. Saling Memahami
Sebelum
menikah dulu, kita adalah orang asing bagi satu sama lain. Kita dibesarkan di
keluarga yang berbeda, dengan pola pengasuhan yang berbeda pula. Jangankan
dengan orang lain, dengan saudara sendiri pun terkadang kita berseberangan,
bukan?
Maka
dari itu, saling memahami antar pasangan menjadi hal yang mutlak diperlukan
dalam sebuah hubungan.
2. Saling Menghargai
Setelah
saling memahami, hal berikutnya yang juga diperlukan adalah, saling menghargai.
Kelebihan pasangan, kita syukuri. Kekurangan pasangan, biarlah kita simpan
sendiri.
Allah
ta’ala dalam sebuah firman-Nya di QS. Al-Baqarah (2): 187 mengibaratkan suami
sebagai pakaian bagi istri dan istri adalah pakaian bagi suami. Dari sini bisa
kita simpulkan bahwa suami istri harus bisa saling menutupi aurat (aib), saling
melindungi, saling menghangatkan, dan saling membuat nyaman.
3. Saling percaya
Kepercayaan
terhadap pasangan adalah fondasi awal sebuah hubungan. Ketika kita saling
percaya, kita tak perlu menjelaskan bagaimana kita, pasangan pun tak perlu
menjelaskan bagaimana ia.
Jika
sudah tak ada rasa percaya, dan rasa curiga lebih meraja, hubungan rumah tangga
tinggal tunggu rusaknya saja. Nggak mau seperti itu kan ya?
4. Saling memaafkan
Kata
Sherina: Setiap manusia di dunia pasti punya kesalahan, tapi hanya yang
pemberani yang mau mengakui. Setiap
manusia di dunia pasti pernah sakit hati, hanya yang berjiwa satria yang mau
memaafkan.
Namanya
juga manusia, tempatnya salah dan lupa. Jadi ya saling memaafkan saja.
5. Menjaga komunikasi
Komunikasi
yang baik, adalah salah satu upaya untuk menjaga kepercayaan. Kita sekarang
hidup di zaman modern lho, jadi tak ada lagi alasan untuk bisa saling berkabar,
bukan?
6. Menjaga perasaan
Sesungguhnya,
saling memahami pasangan memang tak bisa instan dilakukan. Mempelajari karakter
pasangan, mengerti apa yang disukai dan yang tidak disukainya, akan membantu kita
untuk menjaga perasaannya.
Kesannya
memang, koq kita terus yang harus mengerti dia? Tapi percayalah, tak ada yang
sia-sia. Semakin kita banyak kita memberi, semakin banyak kita akan menerima.
Semakin kita menjaga, kita juga akan semakin dijaga. Kuncinya adalah
keikhlasan. Jika kita benar-benar cinta, kita akan melakukannya dengan
sukarela, tanpa diminta.
7. Terbuka dan terus terang
Terbuka
dan terus terang, atau lebih mudahnya, jujur pada pasangan. Kejujuran kita,
akan menguatkan rasa saling percaya.
8. Hindari KDRT
Kekerasan
dalam rumah tangga adalah salah satu penyebab perceraian yang sering terjadi.
Dan ternyata, KDRT bukan hanya soal main tangan atau main tendang. Kekerasan
secara verbal pun, termasuk KDRT juga. Hindari hal ini, jika ingin selalu
bersamanya sampai nanti.
9. Meluangkan waktu bersama / liburan
Ini
juga boleh dilakukan kalau pas ada uang, wkwkwk... Eh, tapi sebenarnya nggak
perlu liburan mewah yang jauhnya ke manaaa, gitu. Makan di angkringan yang
cahayanya remang-remang, juga oke. Atau kalau pengen lebih intim lagi, staycation gitu, sehari saja cukup.
Insya Allah pikiran lebih fresh, ngobrol dengan pasangan juga jadi lebih
asyique.
Baca juga: Glamping di D'Kaliurang Resort & Convention
10. Mengenang Masa Muda
Eh,
sesekali boleh lho, mengenang saat bertemu pertama kali. Perasaan kita
bagaimana, katakanlah padanya. Hal-hal kecil semacam ini bisa kembali
memunculkan percikan-percikan cinta. Ehemmm...
Duh,
jadi ingat, Pak Yopie pernah bilang, saat pertama kali dia melihat saya, dia
yakin bahwa saya adalah tulang rusuknya. Aduduuuuh... Jadi meleleh. Padahal dia
lihat saya pas naik sepeda, pulang sekolah, di perempatan kantor pos dekat SMP
2 Purworejo, hahaha...
11. Berusaha menyenangkan pasangan
Istri
itu ya, nggak harus dikasih berlian koq untuk bisa senang. Dibantuin nyuci
piring aja udah bahagia. Suami juga gitu. Kata Pak Yopie, disenyumin istrinya
aja udah tenang pikirannya. Apalagi kalo dibanjiri ciuman setiap hari, hehe..
12. Bersyukur
Jangan
suka membanding-bandingkan suami kita dengan suami orang lain. Syukuri lebih
dan kurangnya pasangan kita, yang meski sering ngeselin, tapi juga ngangenin.
Ihiiiirr... Percayalah, laki-laki sesempurna Yoo Si Jin cuma ada di Descendants
of The Sun saja, hehe..
jangan suka membandingkan pasanganmu dengan pasangan orang lain yaa... |
13. Menjaga kualitas hubungan di ranjang
Banyak
yang menganggap bahwa urusan ranjang adalah hal yang tabu untuk
diperbincangkan. Ya, memang kita dilarang untuk menceritakan rahasia ranjang
kita. Lagipula malu lah yaa...
Tapi,
kalau berbagi tips agar hubungan suami istri makin asyik, tentu boleh-boleh
saja. Urusan ranjang memang jadi urusan yang paling krusial dalam setiap rumah
tangga. Bukan apa-apa, yang sudah dijaga dengan sepenuh jiwa saja, masih bisa
kemana-mana, apalagi jika tidak dirawat dengan semestinya? Betul tidak?
Nah, ini saya ada
bocoran sedikit. Saya pakai Resik V Khasiat Manjakani Whitening untuk
membersihkan area kewanitaan. Kenapa saya pakai Resik V Khasiat Manjakani
Whitening? Karena, kulit di area pangkal paha menggelap warnanya, dan itu sedikit
mengurangi rasa percaya diri di hadapan suami. Selain itu, Resik V adalah #PembersihKewanitaanYangAman yang klaim-nya bisa #2xlebihputihmengencangkan.
kemesraan ini, janganlah cepat berlalu... |
Nah, konon, menggelapnya
kulit di area pangkal paha itu disebabkan oleh bakteri / jamur yang menyebabkan
iritasi. Bisa juga karena pengaruh hormonal atau karena gesekan antar paha.
Beruntung, saya mendapatkan informasi bahwa ada sebuah produk yang bisa menjadi
solusi untuk permasalahan saya ini. Dia adalah #ResikVManjakaniWhitening.
Keunggulan Resik V Khasiat
Manjakani Whitening dibanding merek lain adalah:
1. Resik V Khasiat Manjakani Whitening
mengandung Bengkoang pilihan dan Manjakani asli Persia. Kandungan Bengkoang dan
Manjakaninya yang tinggi, mampu mencerahkan dan mengencangkan area kewanitaan.
Hmmm, kalau udah tau khasiatnya, mana bisa nolak kan ya? *emot senyum
malu-malu*
2. Sudah teruji klinis, dan berdasarkan
riset terhadap 200 pengguna Feminine Hygiene, Resik V Khasiat Manjakani
Whitening memang terbukti mencerahkan dan mengencangkan Miss V.
3. #ResikV adalah merek terpercaya, dan
merupakan pioneer produk #PembersihKewanitaan. Jadi, nggak perlu diragukan lagi
khasiatnya. J
Cara Pemakaiannya:
Tuang Resik V Khasiat Manjakani Whitening secukupnya ke telapak tangan, busakan
dengan air, lalu basuhkan ke area kewanitaan. Setelah didiamkan 1-2 menit,
bilas dengan air bersih. Lakukan setiap mandi atau setiap kali diperlukan untuk
membersihkan area kewanitaan.
Review Resik V Khasiat Manjakani Whitening |
Resik V Khasiat Manjakani
Whitening memberikan beberapa manfaat sekaligus bagi saya,
karena selain membersihkan bagian luar organ intim wanita dan mengurangi bau
tak sedap di area kewanitaan, juga sekaligus #MemutihkanAreaKewanitaan dan #MengencangkanAreaKewanitaan. Resik
V Khasiat Manjakani Whitening,
cerahkan diriku, eratkan pernikahanku.
#ResikVManjakaniWhitening #ResikV #Pembersihkewanitaan
#Keharmonisanrumahtangga #Memutihkanareakewanitaan #Mengencangkanareakewanitaan
#Pembersihkewanitaanyangaman #2xlebihputihmengencangkan
#Keharmonisanrumahtangga #Memutihkanareakewanitaan #Mengencangkanareakewanitaan
#Pembersihkewanitaanyangaman #2xlebihputihmengencangkan