Bebelac Gold 3, Susu untuk Kesehatan Saluran Cerna Anakku

Saturday, December 15, 2018


Menjadi seorang ibu memang tak mudah. Ada banyak hal yang harus dipikirkan. Dan drama sebagai seorang ibu, tak hanya berhenti di susahnya memiliki waktu untuk makan dengan tenang, mandi dengan tenang tanpa harus digedor-gedor dari luar, atau tentang pusingnya menyiapkan makanan yang tak hanya disukai oleh anak-anak namun juga mampu memenuhi kebutuhan nutrisi mereka.

Drama sebagai seorang ibu, berlanjut ke bagaimana mencari dan memilihkan susu pertumbuhan yang rasanya disukai anak-anak, sekaligus bisa mencukupi kebutuhan nutrisi untuk pertumbuhan dan perkembangan mereka. Ini tidak semudah kelihatannya lho... Saya kebetulan termasuk ibu yang sering gonta-ganti merek, karena anak-anak saya cepat bosan. Terkadang, bukan mereknya yang saya ganti, tapi rasanya. Misalnya, dari rasa cokelat ke rasa madu, atau sebaliknya.


Review Bebelac Gold 3

Nah, belakangan, saya mencoba Bebelac Gold 3 untuk Aga. Aga sangat excited dan tak sabar untuk mencicipi susu barunya ini. Begitu susu saya buka, baunya langsung menggoda. Jujur, baunya nggak bikin enek sama sekali. Padahal saat ini saya mencobakan susu rasa madu, bukan cokelat seperti rasa favoritnya.

Oke, karena Aga sudah tidak sabar, saya pun membuatkan segelas susu hangat untuknya, sesuai dengan petunjuk pemakaian. 

Pertama, saya merebus 200ml air hingga mendidih. Setelah itu, saya diamkan selama sekitar 10 menit, agar suhunya turun. 

Kedua, sambil menunggu suhu air turun, saya menyiapkan gelas dan sendok (untuk mengaduk) yang sudah kering. Setelah itu, saya tuangkan air masak tadi ke dalam gelas.

Ketiga, saya masukkan 3 sendok takar Bebelac Gold 3 ke dalamnya.

Keempat, saya aduk hingga susu bubuk Bebelac Gold 3 terlarut sempurna.

Kelima, susu sudah jadi dan siap untuk Aga nikmati.


Review Bebelac Gold 3

Memberikan susu bubuk Bebelac Gold 3 pada Aga, saya tak lagi khawatir dengan kebutuhan nutrisinya. Ya, meski setiap hari saya memasakkan sayur untuknya, namun seperti orang dewasa, ada kalanya nafsu makan anak-anak memburuk juga, sehingga yang terjadi saya membiarkan mereka memilih makanan yang mereka inginkan meski ujung-ujungnya ceplok telur lagi – ceplok telur lagi. 

Nah, adanya Bebelac Gold 3 membuat saya tenang, karena Bebelac Gold 3 diperkaya dengan Tinggi serat, dapat membantu memenuhi kebutuhan serat harian si kecil. Tinggi serat juga mendukung perut si kecil agar bisa hasilkan 7 kehebatan perut. Apa saja 7 kehebatan perut itu? 


7 Kehebatan Perut Sehat


Jauh sebelum saya mengetahui kehebatan perut sehat dari Bebelac Gold 3, Fahmi Adiba, teman kantor suami, pernah berkata, “Biar anaknya pintar, pijat di sekitar sini, Mbak (sambil menunjukkan titik yang dimaksud, ada di gambar). Itu sebenarnya titik refleksi untuk pencernaan.”



titik refleksi untuk pencernaan

Saya pun bertanya, “Apa hubungannya pencernaan dengan kepandaian?” 

Diba menjawab, “Kalau pencernaannya baik, anak jadi tenang, nyaman, rasa percaya dirinya muncul, dan semua informasi bisa terserap dengan baik.”

Saya hanya manggut-manggut. Masuk akal juga sih yaa... Pantesan, anak yang gizinya terpenuhi, biasanya jadi lebih pandai. Pendapat ini didukung pula oleh tulisan Dr. Badriul Hegar, Ph. D, Sp.A (K), yang mengatakan bahwa, “Saluran cerna mempunyai pengaruh besar terhadap fungsi otak. Usus dan otak selalu berkomunikasi melalui sistem saraf, sistem hormon, dan kekebalan tubuh.”

“Serotonin adalah neurotransmiter utama yang dihasilkan oleh saluran cerna untuk selanjutnya dikirim ke otak. Sekitar 95% serotonin di dalam tubuh ditemukan di dalam saluran cerna. Saat serotonin dilepaskan oleh saluran cerna, otak akan mendapat sinyal yang mengatur suasana hati (mood), selera makan, tidur, dan ingatan. Kekurangan serotonin dapat menyebabkan depresi, kecemasan, kualitas tidur yang buruk, daya ingat berkurang, dan kesulitan belajar.” Kata beliau pula.

Duh, kalau sudah tahu fakta tersebut, saya jadi merasa bersalah karena sering asal-asalan menyediakan gizi untuk anak-anak. Alhamdulillah, Bebelac Gold 3 yang Aga konsumsi bisa mencukupi kebutuhan nutrisi harian Aga. Sebagai informasi, berikut adalah perbandingan nutrisi yang terkandung dalam Bebelac Gold 3 dengan susu merek lain. 


Perbandingan Nutrisi Bebelac Gold Vs Merek Lainnya


Mmm, lumayan juga ya perbedaannya. Padahal bisa jadi merek lain tersebut harganya lebih mahal. Bismillah deh, kita pakai Bebelac Gold 3 saja ya, Nak... Semoga ini jadi pencarian terakhir, agar Mama nggak perlu pusing-pusing lagi memilih dan mencari susu pertumbuhan untukmu. 

27 comments

  1. Iyes, setuju! Anak sehat dimulai dari pencernaannya yang sehat juga. Kuy ah beli Bebelac Gold 3.

    ReplyDelete
  2. Kesehatan saluran cerna itu penting. Nanti hubungannya dengan pertumbuhan dan perkembangan anak. Makin sehat sakuran cerna maka makin optimal tumbuh kembangnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul Mbak Ety.. dulu aku nggak tau kalau kesehatan saluran cerna berhubungan dengan kecerdasan dan suasana hati juga..

      Delete
  3. Semoga dede nya sehat selalu yah kak, banyak juga di kampung saya yang mempercayakan bebelack gold untuk tumbuh sehat anak ��

    ReplyDelete
    Replies
    1. aamiin YRA, terima kasih Mbak.. :)

      iya, kakak saya juga dulu pakai Bebelac untuk anak-anaknya. :)

      Delete
  4. Apa aku perlu minum bebelac biar nutrisiku terpenuhi kaya aga? 😂

    ReplyDelete
  5. Sama kaaan dengan susunya mas Aufa duluu, biar makin aktif dan cerdas ya, Gaa

    ReplyDelete
  6. setuju kalau pencernaan baik maka informasi yang diterima juga akan naik y mba :) anakku juga tak kasih bebelac gold loh :)

    ReplyDelete
  7. Halo Kak Aga, Luigi juga minum Bebelac Gold karena diperkaya dengan Advansfibre yang tinggi serat dan dapat membantu memenuhi kebutuhan serat harian anak :)

    ReplyDelete
  8. Tifa juga suka banget minum Bebelac Gold ini. Memang nggak eneg rasanya. Biasanya Tifa itu nggak doyan sama susu putih, maunya susu coklat. Tapi herannya pas dikasih Bebelac Gold, dia doyan. Mungkin Bebelac Gold memang cocok sama selera lidahnya anak-anak ya

    ReplyDelete
  9. Kata Diba hampir sama seperti kata ibuku mak.. "anak yen wareg ora ora rewelan"

    bisa lebih fokus belajar, bermain, dan tidurnya nyenyak..

    ReplyDelete
  10. Iya ya, tyt pencernaan n kepandaian hubungannya erat y bund. Untungnya sdh nemu nutrisi yg melengkapi ya. Tinggi serat lg. :)

    ReplyDelete
  11. aga ganteeng siii..pengen tak jiwel2 pipinya, hehe..samaan ya kayak arfa minum bebelac juga. hargannya pun terjangkau

    ReplyDelete
  12. Pencernaan sehat memang penting bgt ya dan manfaatnya keren bisa ke segala aspek pertumbuhan

    ReplyDelete
  13. Selera makan anak memang selalu berubah ya. Lebih baik kita antisipasi dengan susu tinggi serat

    ReplyDelete
  14. Wah sama drama kita kudu cepat2 mkn, nyari susu yg tepat, sejauh ini dia cocok dengan bebelac gold

    ReplyDelete
  15. Susunya sama kayak punya Miqdad ya, doyan banget susu ini

    ReplyDelete
  16. baru tau kalau titik refleksi pencernaan ada di situ, bisa dipakai juga kalau pencernaannya lagi gak sehat kali yaa..

    ReplyDelete
  17. Hai Aga salam kenal dari Kenzo ya. Belakangan ini Kenzo juga minum bebelac gold. Alhamdulillah bisa membantu menjaga pencernaan juga

    ReplyDelete
  18. Memang penting sekali menjaga kesehatan saluran cerna anak,biar anak tetap aktif, ceria dan cepat tanggap

    ReplyDelete
  19. Kadang stress juga sih kalau udah nyiapin makanan aneka rupa gizi sempurna, ternyata anak kurang doyan, hiks. Kalau mood lagi nggak oke bisa drama sendiri tuh, hahaha. Tapi yaa memang begitu salah satu perjuangan ibu. Makanya aku juga kasih Bebelac Gold buat melengkapi nutrisi anak. Dan alhamdulillah Ayyas suka bangeeet <3

    ReplyDelete
  20. Aku juga Mbk kalau lagi sakit perut, maag kambuh tekan titik refleksi di telapak tangan. Btw Susu Bebelac Gold ini bagus ya membantu kesehatan pencernaan anak.

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung. Silakan tinggalkan komentar yang baik dan sopan. Komentar yang menyertakan link hidup, mohon maaf harus saya hapus. Semoga silaturrahminya membawa manfaat ya...